Portalinsiden.com-Mamuju-Sejak Pasca Gempa Bumi berkekuatan cukup besar mengguncang daerah Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat dalam 2 hari secara berturut-turut.
Gempa pertama terjadi pada hari Kamis (14/1/2021) pukul 14.45 WITA dengan kekuatan M 5,9. Gempa dengan kekuatan lebih besar kembali terjadi keesokan harinya, yakni pada Jumat (15/1/2021) dini hari pukul 02.28 WITA dengan kekuatan 6,2 Magnitudo.
Bencana Gempa di tengah mewabahnya Covid-19, tentu kesehatan juga harus di utamakan agar kondisi tujubuh tetap Stabil dalam menjalankan tugas.
Hal tersebut menjadi acuan oleh Kodim 1418/Mamuju untuk semua Peraonil melaksanakan Rapid Test Antigen.
Komandan Kodim 1418/Mamuju, Kolonel Tri Aji Sartono, menjelaskan bahwa, Hari ini adalah hari kedua Personil Kodim 1418/Mamuju menjalani pemeriksaan Rapid Test Antigen agar seluruh personil terhindar dari Covid-19.
” Hari ini adalah hari kedua pelaksanaan Rapid Test Antigen yang di ikuti oleh seluruh Personil, dengan tujuan untuk mengantisipasi pemutusan mata rantai Covid-19, karena anggota bertugas di lapangan terus jadi kita harus laksanakan Rapid test Antigen,”Ucap Dandim 1418/Mamuju, Rabu 10/02/21.
” Kami berharap kepada seluruh Personil untuk selalu menjaga kesehatan dan jangan ada yang terpapar Covid-19,”Tutup Kolonel Inf.Tri Aji Sartono.(*/)