PORTALINSIDEN.com, PAREPARE- Polsek Ujung Kota Parepare gencar menggelar sosialisasi penerapan Protokol Kesehatan (Prokes), guna menekan penyebaran Covid-19.
Kapolsek Ujung Parepare, Kompol Muhammad Aris mengatakan, operasi yang digelar mengedepankan sisi humanis yang bersifat imbauan.
“Tentunya kami mengingatkan kepada masyarakat pentingnya penerapan Prokes bagi diri sendiri,” ujarnya, Rabu (10/02/21).
Selain memberikan imbauan prokes, pihaknya juga membagikan sejumlah maskerĀ kepada masyarakat yang ditemukan tidak menggunakan masker.
“Kami berharap masyarakat lebih sadar akan pentingnya prokes dan penerapan 3M saat keluar rumah,” pungkasnya. (Eka)