Viral : Oknum Satpol-PP Tampar Ibu Hamil Saat Razia PPKM

PORTALINSIDEN.com, GOWA — Video viral kekerasan oknum Satpol-PP Kabupaten Gowa hebohkan publik.

Insiden itu terjadi saat razia Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di salah satu kafe, Rabu malam (14/7/2021).

Dalam video berdurasi 44 detik yang terekam CCTV itu mempertontonkan sikap anarkis oknum Satpol-PP yang menampar seorang ibu hamil dan suaminya yang diketahui pemilik kafe.

Aksi itu bahkan direkam secara live melalui media sosial Facebook Ivan Van Houten, sehingga menyulut emosi oknum Satpol-PP tersebut.

Dalam video, Ivan beberapa kali mencoba meminta agar oknum Satpol-PP bersikap tenang saat melihat istrinya ditunjuk-tunjuk.

“Pelan ki pak, perempuan itu lagi hamil. Jangan ditunjuk-tunjuk,” katanya. Namun perkataan Ivan justru dibalas dengan tamparan oleh oknum Satpol-PP.

Melihat suaminya ditampar, sang istri yang histeris langsung emosi dan melempari oknum Satpol-PP dengan benda yang ada di dekatnya.

Mendapat serangan seperti itu, oknum Satpol-PP langsung membalas dengan pukulan kepada istri Ivan yang tengah hamil.

“Lihat pak dia pukul istri saya, kurang ajar, dia memukul. Saya lapor pak, saya lapor, Astaghfirullah aladzim,” teriak Ivan.

Kejadian itu telah dilaporkan ke Polres Gowa tentang peristiwa Pidana UU Namor 1 Tahun 1946 tentang KUHP Pasal 351 KUHPidana.

Pelapor atas nama Nur Halim dan terlapor atas nama Mardani M, sesuai dengan Laporan Polisi Nomor : LP/B/776/VII/2021/SPKT/POLRES GOWA/POLDA SULAWESI SELATAN.

Hingga berita ini diterbitkan, belum ada klarifikasi dari oknum Satpol-PP atau pemerintah setempat terkait. (Pd)